Awal Saya Memulai Journaling

Awal Saya Memulai Journaling


Awal Saya Memulai Journaling - Journaling adalah kegiatan menulis jurnal yang dilakukan setiap hari untuk merefleksikan kehidupan yang sudah dilalui selama satu hari penuh. Saya pertama kali mengenal istilah ini ketika mengikuti pelatihan kepemimpinan mahasiswa di Godean Jogjakarta pada pertengahan 2016 silam. Setiap malam, saya dan peserta lainnya diberikan tugas untuk membuat jurnal tentang apa yang telah kami lalui dan pelajari selama sehari penuh. Walaupun sebenarnya saya merasa senang, tapi setelah kembali ke kehidupan sehari-hari saya tidak melanjutkan kebiasaan ini.


Sekitar awal tahun 2019 sampai menjelang akhir 2020 ini saya mengalami masa-masa sulit yang sampai membuat saya ingin menyerah pada hidup. Saya merasa stres dan sampai pada tahap depresi. Saya selalu mencari bagaimana cara untuk menyembuhkan depresi yang saya alami, misalnya dengan membaca artikel psikologi sampai mencari konten inspirasi yang ada di youtube. Berbagai cara coba saya lakukan, dari lebih rajin olahraga sampai melakukan meditasi. Cukup membantu, namun belum merasa sepenuhnya bisa terlepas dari perasaan itu, saya akhirnya teringat dengan kegiatan yang dulu pernah saya lakukan. Ya, kegiatan yang saya maksud adalah journaling.


Fokus saya sekarang memulai journaling adalah ingin menumpahkan pemikiran dan perasaan yang kadang menyandera, sehingga saya bisa lepas dari bawah bayang-bayang kesedihan yang berat. Banyak jenis dari journaling dengan manfaatnya masing-masing, dan saya memulai dengan membuat gratitude journal. Saya belajar memandang kehidupan melalui sisi positifnya, dan memenuhi journal dengan penuh ungkapan syukur terhadap hidup ini. Alasan saya adalah karena sering kali pikiran-pikiran negatif berseliweran di dalam kepala, sehingga harus saya lawan dengan membuat gratitude journal.


Seiring berjalannya waktu, saya ingin mencoba jenis-jenis journal yang lain. Tujuan saya selain untuk menyembuhkan, yaitu juga untuk mengembangkan diri dengan meingkatkan potensi yang ada pada diri. Saya akan terus ­update perkembangan journaling saya pada blog ini. Untuk kamu yang ingin memulai journaling bisa dibaca jenis-jenis journal yang akan segera nanti saya posting. Sekian tulisan dari saya, mari berkembang Bersama dengan journaling.


Credit:

Gambar diambil dari pexels.com